Nutrisi Tepat untuk Mangga

November 27, 2019
Nutrisi Tepat untuk Mangga

 

Cita rasa manis yang ada pada buah mangga, menjadi daya tarik untuk buah lokal satu ini. Di Indonesia, Jawa Timur adalah salah satu wilayah potensi mangga yang tinggi. Dilansir dari medcom.id, 291,5 ton buah mangga dari Jawa Timur berhasil menembus pasar ekspor untuk sembilan negara besar di Asia, Eropa, dan Amerika.

 

"Jawa Timur memang wilayah dengan potensi mangga yang tinggi. Nah, agar hasil panennya bisa diekspor, mangga harus berkualitas baik. Kualitas ini tentunya dipengaruhi oleh pemenuhan kebutuhan nutrisinya, kita sebagai pembudidaya harus tahu nutrisi yang tepat untuk mangga," ucap Miftahul Khoir, Agronomis PT Meroke Tetap Jaya untuk wilayah Jawa Timur.

 

Pria yang biasa dipanggil Khoir ini mengatakan ada lima unsur hara yang paling berperan penting pada pertumbuhan untuk mangga, yaitu Nitrogen, Fosfor, Kalium, Kalsium, dan Magnesium. Menurut Chatpracha Sonklien (1996), nutrient removal untuk menghasilkan 1 Ton mangga (dalam Kg/Ha): 6,53 N; 1,73 P2O5; 7,46 K2O; 5,53 Ca; dan 2,95 Mg.

 

 

"Nutrisi untuk mangga ini bisa dipenuhi dengan dosis yang tepat jika pembudidaya mengikuti program pemupukan dari PT Meroke Tetap Jaya," lanjut Khoir yang merupakan lulusan Program Studi Hortikultura dari Universitas Brawijaya.

 

Khoir pun menyebut ada tiga produk unggulan yang direkomendasikan untuk mangga, yaitu NPK Mutiara 16-16-16, NPK Mutiara GROWER 15-09-20+TE, dan KARATE PLUS BORONI. Untuk NPK Mutiara 16-16-16, Khoir mengatakan pengaplikasiannya sebagai pupuk pertama, sebanyak 400 gram per tanaman dengan sistem ditabur.

 

Pupuk pertama juga direkomendasikan menggunakan KARATE PLUS BORONI sebanyak 200 gram dengan sistem ditabur. Setelah memasuki fase pembentukan bunga, dilakukan pemupukan kedua. Di fase ini, Khoir merekomendasikan NPK Mutiara GROWER 15-09-20+TE sebanyak 400 gram dan KARATE PLUS BORONI sebanyak 200 gram.

 

Kedua produk ini juga diaplikasikan dengan cara ditabur. Dalam pemupukan ketiga, dimana sudah memasuki fase pembentukan buah, Khoir tetap merekomendasikan NPK Mutiara GROWER 15-09-20+TE sebanyak 600 gram dan KARATE PLUS BORONI sebanyak 200 gram dengan cara ditabur. Memasuki pembesaran buah, Khoir masih merekomendasikan NPK Mutiara GROWER 15-09-20+TE sebanyak 800 gram per tanaman dan KARATE PLUS BORONI sebanyak 200 gram per tanaman dengan cara ditabur.

 

"NPK Mutiara 16-16-16 dan NPK Mutiara 15-09-20+TE, direkomendasikan untuk memenuhi unsur hara N, P, dan K. N untuk memberikan respon pertumbuhan tanaman yang lebih cepat. P berperan sebagai energi untuk pertumbuhan, meningkatkan pembelahan sel, pertumbuhan akar, pembungaan, dan pembentukan buah. Nah, K ini lebih banyak peranannya," ucap Khoir.

 

Lanjut Khoir, K untuk tanaman mangga berperan untuk meningkatkan toleransi tanaman terhadap stress kekeringan atau kekurangan air, karena pada umumnya mangga adalah tanaman dataran rendah yang ditanam pada daerah yang kering. K juga meminimalisir serangan hama penyakit, dan sangat berperan dalam peningkatan kualitas buah, memaksimalkan warna kulit dan daging buah, rasa, aroma, dan memaksimalkan ukuran buah.

 

"KARATE PLUS BORONI adalah pupuk dengan kombinasi sinergis antara Ca dan B. Aplikasi pupuk ini pada fase vegetatif sangat penting untuk pertumbuhan akar serabut tanaman, dan tunas tanaman. Adapun penggunaan KARATE PLUS BORONI sepanjang bertanam mangga ini untuk memberikan perlindungan dari serangan pathogen/jamur/fungi pada tanaman mangga, karena Ca dan B berfungsi untuk menguatkan dinding sel tanaman, sehingga dapat mencegah masuknya spora jamur pada sel tanaman," jelas Khoir.

 

KARATE PLUS BORONI pada fase pembentukan buah, tambah Khoir, berfungsi untuk mengurangi resiko kerontokan pada calon bakal buah. Sebab, Ca dan B berperan sinergis menjadikan sel semakin kuat dan elastis untuk menguatkan tangkai buah, mencegah kerontokan buah, menjaga kualitas buah, mencegah jelly seed, mengurangi cacat daging buah, dan berfungsi untuk kekuatan daya simpan buah, sehingga sangat membantu saat pengiriman jarak jauh.

Berita Lainnya